.post-thumbnail{float:left;margin-right:20px}

Senin, 08 Juli 2019

Ada yang Hilang

Ada yang hilang, tapi tidak tahu adakah salah pada kehilangan ini.
Aku rindu aku yang suka menulis. Pada masa-masa itu, rasanya banyak hal dapat menginspirasiku tuk menulis. Bahkan bila itu hanya meja belajar di sudut kamar kosku.

Aku rindu aku yang suka menulis. Menuangkan rasa pada bait demi bait tulisan. Ada lega begitu rasaku terwujud dalam tulisan. Bahagiaku, resahku, ceritaku, tak sungkan aku ungkapkan pada baris-baris kata. Aku rindu ketika aku berjalan dan melihat sesuatu yang menarik perhatian, kan ku jadikan ia bintang utama tulisanku.

Lalu mengapa sekarang aku jarang menulis?
Begitu membaca tulisan-tulisan orang lain, aku semakin sadar aku rindu menulis.
Apakah dunia kerja sebegitunya membuat aku tak sempat dan malas menulis. Perlahan aktivitas dunia orang dewasa mengikis hobi menulisku?
Adakah hubungannya antara semakin berwananya (read: berbagai persoalan) kehidupan dengan hasrat mengerjakan hobi?

Membuka blog ini saja terakhir 2 bulan yang lalu.

Menulis kini mulai terasa asing. Jemari menjadi canggung tuk mengetikkan maksud.

Apakah wajar?
Apakah ada yang salah dengan ini?
Kalah ada yang bisa bantu jawab, tolong hubungi saya


Tidak ada komentar:

Posting Komentar